Postingan

Menampilkan postingan dengan label Arsitektur Islam

Musik Menyebabkan Runtuhnya Islam di Andalusia

Musik Menyebabkan Runtuhnya Islam di Andalusia  Berbicara tentang penyebab musibah yang menimpa umat Islam, sering kita dapati para pakar dan para ahli hanya berbicara dalam tataran teknis atau lingkup yang ditangkap panca indera saja, padahal ada faktor non teknis yang bisa jadi tidak tertangkap oleh indera manusia tapi itulah penyebab utamanya, yaitu dosa. Allah Ta’ala berfirman,  وَمَا أَصَابَكُمْ مِنْ مُصِيبَةٍ فَبِمَا كَسَبَتْ أَيْدِيكُمْ   “Dan apa saja musibah yang menimpa kamu maka adalah disebabkan oleh perbuatan tanganmu sendiri, dan Allah memaafkan sebagian besar (dari kesalahan-kesalahanmu).” (QS. Asy-Syuraa: 30)  Ali bin Abi Thalib radhiyallahu ‘anhu mengatakan,  مَا نُزِّلَ بَلاَءٌ إِلاَّ بِذَنْبٍ وَلاَ رُفِعَ بَلاَءٌ إِلاَّ بِتَوْبَةٍ   “Tidaklah musibah turun melainkan karena dosa. Dan musibah tersebut tidak hilang melainkan dengan taubat.” (al-Jawabul Kafi, Hal. 87).  Sama halnya dengan kehancuran sebuah negeri, para pengamat dan sejar...

Sejarah Kubah Hijau di Madinah

KUBAH HIJAU DI MADINAH, SEJARAH, HUKUM MEMBANGUN DAN MEMBIARKANNYA Pertanyaan Jika kubah hijau yang berada di atas kuburan Nabi Shallallahu’alaihi wa sallam termasuk bid’ah yang menjurus kepada syirik, mengapa Pemerintahan Saudi tidak menghilangkannya? Jawaban : Pertama:  Sejarah Kubah Hijau Kubah yang ada di atas kuburan Nabi Shallallahu ’alaihi wa sallam, dahulu tidak ada hingga abad ketujuh. Yang (pertama kali) membangunnya adalah Sultan Qalawun. Dahulu berwarna kayu, kemudian berwarna putih, biru dan hijau. Dan warna hijau yang berlanjut hingga sekarang. Ustadz Ali Hafid hafizahullah berkata: “Belum pernah ada kubah di atas kamar yang suci (kuburan Nabi). Dahulu di atap masjid yang sejajar dengan kamar ada kayu memanjang setengah ukuran orang untuk membedakan antara kamar dengan sisa atap masjid lainnya. Sultan Qalawun As-Shalihi yang pertama kali membuat kubah di atas kuburan tersebut. Dikerjakan pada tahun 678 H, berbentuk empat persegi panjang dari sisi bawah, sedangkan atas...

Hukum Membuat Patung

Sumber video : https://www.facebook.com/ Hukum Membuat Patung Bagaimana hukum membuat patung? Karena asal mula kesyirikan awalnya dari adanya patung. Menyerupakan dengan Ciptaan Allah Menurut jumhur ulama dari madzhab Hanafiyah, Syafi’iyah dan Hambali berpendapat akan haramnya membuat  shuroh , baik itu gambar tiga dimensi (yaitu patung), begitu pula gambar selain itu. Bahkan Imam Nawawi katakan bahwa haramnya hal ini adalah ijma’ (kata sepakat ulama). Namum klaim ijma’ tersebut tidaklah tepat karena ulama Malikiyah menyelisihi dalam hal ini. Pendapat mayoritas ulama inilah yang lebih tepat berdasarkan dalil-dalil larangan membuat sesuatu yang serupa dengan ciptaan Allah. Dalil-dalil larangan yang dimaksud adalah sebagai berikut. ‘Aisyah  radhiyallahu ‘anha  menceritakan, قَدِمَ رَسُولُ اللَّهِ – صلى الله عليه وسلم – مِنْ سَفَرٍ وَقَدْ سَتَرْتُ بِقِرَامٍ لِى عَلَى سَهْوَةٍ لِى فِيهَا تَمَاثِيلُ ، فَلَمَّا رَآهُ رَسُولُ اللَّهِ – صلى الله عليه وسلم – هَتَكَهُ وَ...

Raudhah taman surga di Masjid Nabawi

Salah satu incaran utama kaum muslim yang melakukan ibadah haji setibanya di Madinah adalah berkunjung ke Raudhah. Sebuah ruangan yang disebut-sebut Nabi Muhammad SAW sebagai Taman Surga di Masjid Nabawi. Masjid Nabawi masjid kedua yang dibangun Nabi Muhammad SAW di Madinah punya banyak keutamaan, yang membuat jemaah dari seluruh dunia disunahkan untuk memperbanyak sholat dan doa di masjid tersebut. Dari Jabir, Nabi  shallallahu ‘alaihi wa sallam  bersabda, صَلاَةٌ فِى مَسْجِدِى أَفْضَلُ مِنْ أَلْفِ صَلاَةٍ فِيمَا سِوَاهُ إِلاَّ الْمَسْجِدَ الْحَرَامَ وَصَلاَةٌ فِى الْمَسْجِدِ الْحَرَامِ أَفْضَلُ مِنْ مِائَةِ أَلْفِ صَلاَةٍ فِيمَا سِوَاهُ “ Shalat di masjidku (Masjid Nabawi) lebih utama daripada 1000 shalat di masjid lainnya selain Masjidil Harom. Shalat di Masjidil Harom lebih utama daripada 100.000 shalat di masjid lainnya. ” (HR. Ahmad 3/343 dan Ibnu Majah no. 1406, dari Jabir bin ‘Abdillah. Syaikh Al Albani mengatakan bahwa hadits ini  shahih . Lihat  Shahih ...

Karya seni arsitektur masjid itu tasyabbuh ?

Karya seni arsitektur dan teknologi itu merupakan produk budaya.     Dalam sejarah arsitektur Islam, desain masjid yang ala islami-syar'i itu tidak ada juklaknya, sebab gaya arsitektur itu produk budaya. Umat Islam bebas membangun masjid model apa saja, bukankah bumi ini semua telah dijadikan masjid untuk umat Nabi Muhammad  ﷺ.  Bahkan, jika mengacu pada model arsitektur masjid nabawi di era Nabi masih hidup, ya berarti model masjid itu sangat sederhana, hanya berupa bangunan persegi panjang, tanpa kubah (dome) dan tanpa menara (minaret). Begitu kata Cresswell dalam Early Muslim Architecture. Menurut catatan sejarah, kubah (dome) baru ada di Masjid Umar di Yerusalem sekitar tahun 685 M sampai 691 M. Pada era berikutnya, tradisi kubah menjalar ke wilayah Iran dan Asia Tengah, Turki, Mesir, dan India. Di tanah Arab, kubah masih relatif jarang digunakan. Bahkan, bila diruntut lebih jauh, kubah sudah muncul pada masa imperium Romawi, sekitar tahun 100 M. Salah satu bukti...

Arsitek berandil mempercepat tanda akan terjadinya kiamat telah dekat

Sumber video : https://youtu.be/cmtCtP5UXRk Arsitek berandil mempercepat tanda akan terjadinya kiamat telah dekat..,🤣 ----- Semua hal ini telah terjadi, sebagaimana dikabarkan oleh Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam. Dijelaskan dalam ash-Shahiihain dari Abu Hurairah Radhiyallahu anhu, bahwasanya Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam berkata kepada Jibril Alaihissallam ketika ia bertanya tentang waktu terjadinya Kiamat:  وَلَكِنْ سَأُحَدِّثُكَ عَنْ أَشْـرَاطِهَا… (فَذَكَرَ مِنْهَا:) وَإِذَا تَطَاوَلَ رِعَاءُ الْبَهْمِ فِي الْبُنْيَانِ فَذَاكَ مِنْ أَشْرَاطِهَا.  “Akan tetapi aku akan menyebutkan kepadamu tanda-tandanya… (lalu beliau menyebutkan, di antaranya: jika para pengembala kambing berlomba-lomba meninggikan bangunan, maka itulah di antara tanda-tandanya.” Sementara dalam riwayat Muslim diungkapkan:  وَأَنْ تَرَى الْحُفَاةَ الْعُرَاةَ الْعَالَةَ رِعَاءَ الشَّاءِ يَتَطَاوَلُونَ فِي الْبُنْيَانِ. “Dan engkau menyaksikan orang yang tidak memakai sandal, telanjang la...

20 Fakta Unik Masjidil Haram, Bangunan Termahal di Dunia

Sumber video :  https://t.me 20 Fakta Unik Masjidil Haram, Bangunan Termahal di Dunia Senilai 1.500 Triliun Masjidil Haram Mekkah menduduki tempat paling mulia di muka bumi di samping Masjid Nabawi Madinah dan Masjid Al-Aqsha (Baitul Maqdish) di Palestina. Masjidil Haram merupakan tempat paling suci sekaligus kiblat bagi umat Islam di dunia. Di dalamnya terdapat Ka'bah yang suci dan dimuliakan Allah. Masjid pertama di muka bumi ini memiliki fakta-fakta yang unik. Salah satunya menjadi bangunan termahal di dunia yang biaya pembangunannya sangat fantastis. Masjidil Haram sejak dibangun pertama kali oleh Nabi Ibrahim setelah itu mengalami banyak perkembangan dan perluasan. Perluasan Masjidil Haram pertama kali dilakukan oleh Umar bin Khattab dan kemudian diperluas oleh Khalifah berikutnya. Proyek pemugaran dilakukan pada masa kekhalifahan Islam dan kemudian renovasi besar-besaran pada masa kekuasaan raja-raja Saudi hingga Raja Salman bin Abdulaziz. Berikut 20 fakta unik Masjidil Haram...

Modernisasi ("Bid'ah Hasanah") dalam Islam

Sumber video : https://www.youtube.com Ilmu Pengetahuan, Teknologi dan Seni dalam Islam 1. Konsep Ipteks dalam Islam Ipteks adalah singkatan dari ilmu pengetahuan, teknologi dan seni. Ilmu adalah pengetahuan yang sudah diklasifikasi, diorganisasi, disistematisasi, dan diinterpretasi, menghasilkan kebenaran obyektif, sudah diuji kebenarannya dan dapat diuji ulang secara ilmiah (International Webster’s Dictionary dalam Modul Acuan Proses Pembelajaran MPK, 2003) Secara etimologis, kata ilmu berarti kejelasan, karena itu segala yang terbentuk dari akar katanya mempunyai ciri kejelasan. Kata ilmu dengan berbagai bentuknya terulang 854 kali dalam Al-qur’an. Kata ini digunakan dalam arti proses pencapaian pengetahuan dan obyek pengetahuan (Quraish Shihab, 1996). Setiap ilmu membatasi diri pada salah satu bidang kajian. Oleh sebab itu seseorang yang memperdalam ilmu-ilmu tertentu disebut sebagai spesialis. Dari sudut pandang filsafat, ilmu lebih khusus dibandingkan dengan pengetahuan. Jadi ilm...

Maqam Ibrahim tempat berijak sewaktu membangun Ka'bah

Maqam Ibrahim yaitu batu pijakan Nabi Ibrahim sewaktu membangun kembali Ka’bah yang dapat naik turun seperti lift pekerja konstruksi saat ini. (video ilustrasi "lift untuk pekerja konstruksi) Sumber :  https://youtu.be/queiArbXPUg Batu Maqam Ibrahim ini salah satu batu yang diturunkan dari surga dan dipelihara oleh Allah sampai saat ini, Jejak (lobang) untuk kedua tapak kaki Nabi Ibrahim memiliki spesifikasi dengan panjang 27 cm, lebar 14 cm dan berkedalaman 10 cm serta masih tampak dan jelas dan dapat dilihat hingga sekarang. Atas perintah Khalifah Al-Mahdi Al-Abbasi di sekeliling batu Maqam Ibrahim itu telah diikat dengan perak dan dibuat sangkar besi berbentuk sangkar burung [ https://id.wikipedia.org/wiki/Maqam_Ibrahim ] Sebelumnya perlu diluruskan (karena masih ada yang salah paham), bahwa maqam ibrahim bukanlah kuburan nabi Ibrahim, tetapi bekas pijakan kaki beliau ketika membangun ka’bah bersama putra beliau Nabi Ismail yang dapat naik turun dengan izin Allah SWT Maqam ...

Kriteria Rumah Idaman Islami

Simak video berikut, ceramah Singkat : Kriteria Rumah Idaman Islami   Sumber video :  https://youtu.be/AsaCmx8p7JI Kriteria Rumah Idaman Islami Siapa di antara kita yang ingin punya rumah idaman? Tentu rumah yang kita idam-idamkan. Apakah rumah idaman itu berarti rumah yang mewah atau rumah yang serba ada fasilitasnya? Atau yang seperti apa? Rumah idaman tentunya adalah yang sesuai dengan yang diperintahkan oleh Allah Subhanahu wa Ta’ala dan Rasul-Nya, yang diberkahi oleh Allah Subhanahu wa Ta’ala, dan rumah yang dimasuki oleh Malaikat Rahmat. Lalu bagaimana kita bisa menjadikan rumah kita sebagai rumah yang sakinah penuh dengan ketenangan, keberkahan, dan rahmat Allah Subhanahu wa Ta’ala? 1. Tidak Ada Patung/ Gambar Makhluk Bernyawa Ya akhal Islam, Yang pertama adalah jangan sampai rumah kita mengundang para jin dan mengusir Malaikat Rahmat. Kita ini terkadang lebih suka mengusir Malaikat Rahmat dan lebih suka mengundang jin dengan memajang foto-foto makhluk b...

MELIHAT BAGIAN DALAM DARI KAKBAH

Gambar
MELIHAT BAGIAN DALAM DARI KAKBAH 𝟭. 𝗣𝗶𝗻𝘁𝘂 𝗞𝗮𝗸𝗯𝗮𝗵 Menurut penuturan akun Twitter Masjidil Haram, pintu masuk ke dalam Kakbah terbuat dari 280 kg emas murni. Pintu ini dirancang dan dibuat ulang pada era Raja Khalid tepatnya saat akhir 1970-an. Pintu ini dihiasi dengan bacaan ayat-ayat suci Al-Qur'an sebagai desainnya. Pintu Kakbah selalu dalam keadaaan terkunci. Kini, gembok dan kucinya dipegang oleh Wakil Wali Kakbah Suci Syekh Abdul Malik bin Taha Al Shaibi, asisten Ketua Syekh Salih Al Shaibi. Di samping pintu masuk Kakbah, ada pula pintu masuk untuk menuju ke atap Kakbah yang disebut dengan Bab Al Tawbah. Seperti halnya pintu masuk Kakbah, pintu ini terbuat dari emas dan dijaga dalam keadaan terkunci. Di samping Bab Al Tawbah tersebut, ada sebuah plakat marmer yang dibangun pada era Raja Khalid. Setidaknya ada 10 plakat marmer bertulis di dalam Kakbah yang berasal dari era yang berbeda. 2. 𝗣𝗶𝗹𝗮𝗿(𝘁𝗶𝗮𝗻𝗴) 𝗞𝗮𝗸𝗯𝗮𝗵. Layaknya masjid yang kerap dijumpai, Kakb...